Di Luar Kebiasaan, KSAU Ambil Sumpah dan Lantik Gubernur AAU di Mako AAU

0

KSAU Marsekal TNI Hadi Tjahjanto melantik Marsma TNI Sri Mulyo Handoko sebagai Gubernur Akademi Angkatan Udara (AAU).

Pengambilan sumpah, pelantikan dan serah terima jabatan berlangsung di Mako AAU, Yogyakarta, Sabtu (12/8/2017). “Biasanya di Jakarta, baru kali ini dilakukan langsung di AAU,” jelas Hadi usai upacara.

Marsma TNI Sri Mulyo Handoko menggantikan Marsda TNI Iman Sudrajat.

Marsma TNI Sri Mulyo Handoko adalah alumni AAU 1987 dan merupakan penerbang yang memegang rating Fokker F-27 dan CN-235 dan CN-295. Sri Mulyo Handoko pernah menjabat Komandan Lanud Halim Perdanakusuma.

Dalam sambutannya KSAU mengatakan bahwa tugas dan tanggung jawab Gubernur AAU mempunyai nilai strategis, karena AAU merupakan salah satu wadah Angkatan Udara dalam membentuk SDM untuk strata perwira.

AAU merupakan tempat mencetak kader-kader Angkatan Udara yang berkualitas. Karena itu Gubernur AAU merupakan salah satu jabatan strategis di lingkungan TNI AU.

“Seorang Gubernur harus mampu menjadi teladan bagi para Taruna, tidak hanya pemimpin tertinggi di Akademi ini tapi juga bapak bagi anak-anak dari berbagai latar belakang,” jelas Hadi.

 

Teks: beny adrian

Share.

About Author

Being a journalist since 1996 specifically in the field of aviation and military

Leave A Reply