Boeing Kirim B787 Dreamliner ke-787 Pesanan China Southern

0

Sebuah pencapaian positif, Boeing mengirim pesawat B787 Dreamliner ke-787 keluar dari jalur produksi, menandai pencapaian spesial untuk pesawat yang sangat efisien dan memiliki riwayat penjualan yang fantastis.

Sejak pengiriman perdana pada September 2011, B787 telah menerbangkan hampir 300 juta penumpang dalam lebih 1,5 juta penerbangan keliling dunia. Termasuk lebih dari 210 rute penerbangan nonstop yang mengukuhkan B787 sebagai pesawat yang fuel efficiency.

Pesawat ke-787 ini diserahkan kepada AerCap, sebuah perusahaan lessor kelas dunia.

Selanjutnya B787 ini akan dipakai oleh China Southern Airline, yang terus menambah armada pesawat berkemampuan tebang jarak jauh 787 Dreamliner. Termasuk 10 unit B787-8 dan delapan B787-9.

China Southern Airlines pertama kali memesan 10 pesawat B787-8 Dreamliner pada 2005. Pelayanan penerbangan jarak jauh 
China Southern semakin meningkat dengan pesanan B787-9 pada 2016.

B787 mampu melakukan penerbangan langsung dari Guangzhou ke London dan Roma, atau ke Vancouver, British Columbia, di Amerika Utara  serta ke Perth, Auckland, dan Christchurch di selatan.

Teks: beny adrian

Share.

About Author

Being a journalist since 1996 specifically in the field of aviation and military

Leave A Reply