Bersih-Bersih Jelang HUT TNI, Satpom Lanud Adi Soemarmo Sweeping Hiburan Malam di Surakarta

0

 

Puluhan anggota TNI terdiri dari Polisi Militer Angkatan Udara, Polisi Militer Angkatan Darat dan Polri, menggelar razia di sejumlah Tempat Hiburan Malam (THM) di wilayah Surakarta dan sekitarnya, Sabtu (30/9/2017).

Operasi gabungan ini dipimpin Komandan Satuan Polisi Militer (Dansatpom) Lanud Adi Soemarmo Mayor Pom Mucharam Rachman.

Wilayah yang dicakup dalam operasi gabungan meliputi beberapa kota dan kabupaten. Seperti Kota Solo, Krangaanyar, Sragen, Klaten, Boyolali, dan Wonogiri.

Operasi gabungan dilaksanakan dari pukul 22.00 hingga 03.00 Wib.

Petugas POM TNI memeriksa salah satu pengunjung. Foto: Pen Lanud Adi Soemarmo

Dansatpom mengatakan, operasi gabungan TNI dan Polri ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT TNI ke-72.

Selain itu operasi gabungan seperti ini sudah sering dilakukan menciptakan kondisi  Kota Surakarta dan beberapa wilayah lain tertib dan aman.

Dansatpom menyampaikan, target operasi ini adalah merazia oknum anggota TNI dan Polri yang memasuki kawasan terlarang, selain itu untuk memeriksa senjata tajam ataupun narkoba para pengunjung.

Dalam operasi tersebut puluhan mobil petugas gabungan TNI-Polri menyisir tempat-tempat hiburan malam di wilayah Solo dan sekitarnya. Operasi dilaksanakan secara acak, untuk meminimalisir kebocoran.

“Oknum anggota TNI dan Polri yang kedapatan berada di tempat-tempat terlarang akan diberikan sanksi tegas berupa hukuman disiplin,” ujar Dansatpom Lanud Adi Soemarmo.

Meski banyak yang terkejut, petugas tidak menemukan adanya oknum anggota TNI dan Polri atau menemukan benda berbahaya seperti senjata tajam ataupun narkoba.

 

Teks: beny adrian

Share.

About Author

Being a journalist since 1996 specifically in the field of aviation and military

Leave A Reply