Pertama Kali Sejak Dibentuk, Koopsau III Akan Gelar Latihan Puncak Kasuari Perkasa 2020 di Morotai

0

MYLESAT.COM – Di tengah pandemi Covid-19, prajurit TNI tetap melaksanakan pembinaan kemampuan dengan menggelar latihan. Utamanya di lingkungan TNI AU, tengah berlangsung secara maraton kegiatan latihan puncak Komando Operasi Angkatan Udara I, II, dan III. Di antara yang mempersiapkan diri adalah Koopsau III di Biak.

Seperti Rabu (23/9), Panglima Koopsau III Marsma TNI Ir. Novyan Samyoga, M.M menerima paparan rencana Latihan Antar Satuan “Kasuari Perkasa 2020” yang dipaparkan Direktur Latihan dalam hal ini Asops Kas Koopsau III Kolonel Pnb Agus Setiawan, S.T di ruang rapat Makoopsau III.

Paparan dihadiri Pangkoopsau III, Kas Koopsau III Marsama TNI Hesly Paat, Para Pejabat Komando Latihan, Pejabat Makoopsau III, Pejabat Lanud Manuhua, serta Yonko 468 Paskhas.

Dalam paparannya Direktur Latihan menjelaskan tujuan latihan untuk menciptakan keterpaduan dan kesatuan komando antar satuan dibawah Koopsau III dalam rangka pelaksanaan tugas yang bersifat operasional koordinatif.

Latihan rencananya dilaksanakan di Lanud Leo Watimena, Morotai pada 9-10 Oktober 2020.

Latihan yang akan digelar secara garis besar dalam bentuk Latihan Operasi Militer Selain Perang (OMSP), khusus operasi penanganan bencana, SAR, Evakuasi Medis, Droping Logistik dan diakhiri dengan statik show.

Tema latihan adalah “Komando Operasi TNI AU III melaksanakan latihan Kasuari Perkasa guna meningkatkan kemampuan satuan-satuan dibawah jajarannya, dalam rangka menanggulangi bencana alam di wilayah Koopsau III dalam rangka mendukung tugas Kogabwilhan III.

Pangkoopsau III dalam penekanannya mengarahkan seluruh Staf Komando Latihan, Pengawas Latihan dan Seluruh Unsur Pelaku agar bersungguh sungguh dalam melaksanakan latihan serta tetap mengutamakan safety dan Lambangja agar latihan dapat berjalan lancar dan sesuai tujuan yang diharapkan.

Yaitu menyiapkan dan menguji kemampuan Koopsau III dalam menanggulangi bencana yang mungkin sewaktu waktu dapat terjadi di Koopsau III.

Ini merupakan latihan pertama Koopsau III sejak dibentuk. Jika dikaitkan dengan situasi pandemi Covid 19, latihan kali ini dilaksanakan dalam bentuk OMSP, mendekati real yang akan terjadi di Wilayah Koopsau III.

Sekaligus latihan ini akan meningkatkan kemampuan para pelaku latihan beserta instansi pemerintah daerah yang terlibat.

Kepada masyarakat di wilayah Maluku Utara diharapkan dapat menyaksikan latihan sekaligus melihat static show yang akan digelar di apron Lanud Leo Watimena Morotai.

Koopsau III diresmikan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto pada 11 Mei 2018 di Lantamal XIV Sorong Papua Barat.

Saat itu Koopsau III diresmikan berbarengan dengan empat satuan baru TNI yaitu Divisi Infanteri 3 Kostrad, Komando Armada III, dan Pasmar 3 Korps Marinir TNI AL.

Mako Koopsau III berada di Biak. Sebagai kotama pembinaan dan operasi, Koopsau III membawahi delapan pangkalan udara.

Lanud-lanud itu tersebar di Biak, Jayapura, Merauke, Timika, El Tari, Dumatubun, Pattimura, dan Morotai. Delapan lanud ini tersebar di lima provinsi yaitu Papua, Papua Barat, Maluku Utara, Maluku, dan NTT.

Hingga saat ini Koopsau III sudah diperkuat Skadron Udara 27 angkut. Skadron yang berada di Biak ini mengoperasikan pesawat CN235-200, dan Skadron 33 di Biak yang mengoperasikan pesawat C-130 Hercules.

Share.

About Author

Being a journalist since 1996 specifically in the field of aviation and military

Leave A Reply