Habis Sudah Kesabaran Marinir, Karangtekok Pun Hancur dalam Serbuan Mekanis

0

Tidak hengkang juga dari wilayah Karangtekok, Situbondo, Surabaya, prajurit Marinir TNI AL akhirnya menggempur kedudukan musuh. Dalam sekejap, koordinat yang sudah dikunci itu membara oleh terjangan proyektil panas sehingga akhirnya musuh menyerah.

Misi penggempuran ini dipimpin Letkol Mar Burhanudin selaku Komandan Batalyon Tim Pendarat (BTP) melalui serbuan mekanis (Bunis) yang melibatkan ribuan prajurit, berbagai jenis senjata dan kendaraan tempur Korps Marinir.

Serangan roket RM-70 Grad ke arah musuh. Foto: Dispen Marinir

Latihan serbuan mekanis di Karangtekok, Situbondo, Jawa Timur, Jumat (25/08/2017), ini disaksikan langsung Komandan Pasmar-1 Brigjen TNI (Mar) Lukman dan pejabat di lingkungan Pasmar-1.

Serbuan mekain ini merupakan bagian dari Latihan Marinir Terpadu (Latmardu) tahun 2017.

Mortir 81mm turut memberikan tembakan. Foto: Dispen Marinir

Dalam skenario latihan, prajurit Korps Marinir telah menguasai Pantai Banongan, sebagian musuh yang selamat berusaha melarikan diri ke bukit hutan Taman Nasional Baluran.

Mengetahui hal tersebut, tekanan terus dilakukan oleh prajurit Batalyon Tim Pendarat Korps Marinir yang dikomandani Letkol Marinir Burhanudin dengan melaksanakan penyerbuan mekanis dengan bantuan tembakan artileri.

Manuver tank dalam serbuan mekanis. Foto: Dispen Marinir

Gempuran dari berbagai kesenjataan Korps Marinir berhasil meluluhlantakkan markas musuh yang selama ini dijadikan pusat komando musuh dalam aksinya membuat kerusuhan di wilayah Banongan dan Situbondo.

Menurut Komandan Pasmar-1 Brigjen TNI (Mar) Lukman selaku Direktur Latihan, latihan ini bertujuan untuk mengasah naluri tempur prajurit, sehingga sewaktu-waktu dapat di gerakkan apabila negara dalam keadaan perang.

Komandan Pasmar-1 Brigjen TNI (Mar) Lukman saat menyaksikan latihan. Foto: Dispen Marinir

“Latihan ini melibatkan ribuan prajurit Pasmar-1 Marinir serta puluhan kendaraan tempur dan senjata berat Marinir,” Brigjen Lukman.

 

Teks: beny adrian

Share.

About Author

Being a journalist since 1996 specifically in the field of aviation and military

Leave A Reply