Tu-160 Blackjack, Pembom yang Mampu Terbang 23 Jam Nonstop

0

Bubarnya Uni Soviet diiringi kemerosotan luar biasa dari angkatan bersenjatanya. Rusia yang mewarisi superioritas Soviet melanjutkannya dengan tertatih-tatih.

Segudang persenjataan strategis warisan Perang Dingin terus menurun kesiapannya karena terbatasnya anggaran. Seperti tiga pembom strategis Tu-95 Bear, Tu-22M3 Backfire-C, dan Tu-160 Blackjack.

Di antara ketiga pembom ini, Tu-160 jelas paling unggul karena memiliki jangkauan jauh dan berkecepatan supersonik.

Baca: Rusia Kirim 2 Pembom Strategis Tu-160 ke Venezuela, Hanya Latihan?

Tu-160 dilahirkan di pengujung Perang Dingin. Tu-160 sempat terombang-ambing nasibnya dan bahkan diisukan akan dipensiunkan.

Tu-160 dengan konfigurasi sayap ayun (swing wing) didesain sebagai pembom strategis berkecepatan supersonik. Kemampuan bopong rudal nuklir membuatnya ditakuti negara Barat. Blackjack mampu melaksanakan misi penyerangan strategis baik di ketinggian tinggi maupun rendah.

Tu-160 merupakan pesawat tempur terberat (diluar kategori pesawat transpor) sekaligus tercepat di dunia. Mesinnya merupakan mesin jet terkuat yang terpasang di pesawat kombatan di luar kategori pesawat transpor.

Tu-160 merupakan pembom berkecepatan supersonik dengan kemampuan terbang jarak jauh.

Dimensinya raksasa untuk pembom supersonik. Dalam keadaan sayap terbentang ke depan, rentang sayapnya hampir 58 meter, sementara saat terayun penuh ke belakang bentangannya di kisaran 35 meter.

Saat sayapnya terbentang ke belakang, titik berat pesawat bergeser cukup ekstrem. Akibatnya saat di darat, sayap Blackjack wajib terayun penuh ke depan. Karena kalau tidak, pesawat akan terjengkang ke belakang.

Sudah menggunakan sistem fly by wire, Tu-160 masih dibekali perangkat kontrol mekanis sebagai cadangan. Kendali terbang sudah dilengkapi joystick ala fighter menggantikan yoke di pesawat tipe lama.

Namun keempat awaknya sering mengeluhkan ketidaknyamanan duduk dalam jangka waktu lama di kursi lontar Zvezda K36DL zero-zero ejection seat. Kursi lontar ini memang andal, namun lebih cocok untuk fighter, bukan untuk bomber jarak jauh.S

Tu-160 menggunakan empat mesin jet turbofan Kuznetsov NK-32 dilengkapi afterburner. Satu mesin mampu menyemburkan daya maksimum 25.000 kilogram. Dengan mesin ini, Tu-160 bisa mencapai kecepatan Mach 2,05 alias 2.510 km/ jam. 

Karena misinya jarak jauh, Blackjack mampu membawa 171 ton bahan bakar. Pada Juni 2010, sebuah Tu-160 memecahkan rekor long range bomber patrol sejauh 18.000 kilometer selama 23 jam nonstop dengan hanya dua kali pengisian bahan bakar di udara.

Soal senjata, Tu-160 mampu membawa sekitar 40 ton seperti 12 rudal jelajah Kh-55 Granat atau 24 rudal antikapal Kh-15.

Teks: beny adrian

Share.

About Author

Being a journalist since 1996 specifically in the field of aviation and military

Leave A Reply